Mahasiswa sebagai pahlawan devisa

          Pahlawan devisa negara, mungkin kata ini akan mengingatkan kita langsung pada TKI yang bekerja selama ini, adalah pahlawan devisa negara kita. Namun, bukan hanya itu. Mahasiswa juga bisa disebut sebagai pahlawan devisa negara. Tugas dan tanggung jawab yang paling utama yang harus dilakukan oleh mahasiswa adalah belajar dengan tekun di perguruan tinggi hingga selesai dan dituntut untuk dapat berpikir kritis dengan setiap kejadian yang ada di lingkungan masyarakat, dan harus menjadi pribadi yang jujur, konsisten, dan berakhlak mulia. Yang mana nantinya akan menjadi bekal di dunia kerja dan mungkin saja akan menciptakan lapangan kerja sendiri. Tapi perlu dijadikan catatan bahwa, selsesai dalam arti memahami apa-apa yang telah dipelajari selama kuliah. Karena banyak mahasiswa berkuliah hanya untuk mengejar ijazah dengan pemahaman bahwa peluang diterima kerja akan semakin meningkat. Padahal memahami apa yang telah dipelajari selama berkuliah adalah nilai tambah untuk didunia bisnis nantinya.
           Dunia kerja atau Dunia usaha merupakan tujuan mahasiswa setelah lulus dari perguruan tinggi masing-masing. Hasil yang didapatkan dari menimba ilmu di perguruan tinggi meningkatkan keahlian yang dimiliki oleh mahasiswa untuk dapat menciptakan peluang mahasiswa dalam berbisnis, atau bisa dibilang menciptakan lahan mereka sendiri. Di masa sekarang ini, ruang telah diberikan untuk siapa saja termasuk mahasiswa untuk berkreasi dan berinovasi di dunia usaha namun, harus dengna tujuan yang jelas. Sebelum melakukan itu, mahasiswa perlu mengetahui passion yang ada pada diri mereka dan memulai untuk membuat gagasan untuk bisnis yang akan dijalankannya secara matang. Hal ini perlu diperhatikan karena, banyak mahasiswa yang dalam berbisnis masih belum bisa menahan emosi, inilah yang dapat menghancurkan bisnis yang dijalankan. Karena itu, jika mahasiswa berbisnis dengan passion mereka maka, akan sangat mudah memahami kondisi pasar dan akan lebih serius untuk mengembangkan bisnisnya. Karena mengerjakan sesuatu yang kita senangi hasilnya akan lebih maksimal. Dari sini sudah dapat disimpulkan bahwa mahasiswa juga berpeluang untuk menumbuhkan perekonomian yang ada di Negara Indonesia tercinta ini.
        
    Mahasiswa merupakan orang-orang berpendidikan yang berwawasan luas dan berintelektual yang menimba ilmu di perguruan tinggi. Mahasiswa sendiri adalah tingkatan tertinggi status pelajar di Indonesia. Sebagai seoarang yang dicap menjadi orang yang berintelektual. Mahasiswa harus mampu mengolah permasalahan yang ada menjadi potensi atau peluang yang menguntungkan. Karena itulah, mahasiswa membutuhkan jiwa entrepreneurship untuk mewujudkannya. Dengan begitu, usaha yang dikembangkan dapat berkembang dan maju dengan pesat. Jiwa entrepreneurship sendiri tidak bisa didapatkan dengan mudah, perlu waktu yang cukup lama untuk mengasah dan memperdalam jiwa entrepreneurship yang ada pada diri mahasiswa. Namun, banyak cara yang dapat ditempuh seperti , pembekalan di kampus, mengikuti seminar-seminar yang berkaitan tentang wirausaha dan memotivasi, dan bisa juga dengan cara membiasakan diri untuk hidup lebih semangat , produktif, dan memahami jalan pikir para pengusaha. Walaupun terlihat sepele, namun pada dasarnya hal-hal yang kecillah yang membuat sesuatu menjadi besar. Karena itu, perlu dikembangkan jiwa entrepreneurship sejak dini dan benamkan gagasan atau ide pada diri sendiri (mahasiswa) bahwa setiap detik yang berlalu adalah sangat berharga, seperti yang sering kita dengar bahwa "time is money". Dengan begini mahasiswa tidak akan bermalas-malasan karena tidak ingin menyia-nyiakan waktu yang ada.

         Dalam berbisnis, mahasiswa dapat melakukannya dengan 2 model bisnis yaitu, model bisnis tradisional dan online digital. Perbandingan model bisnis tradisional dan online digital. Model bisnis tradisional adalah seperti kebanyakan model bisnis yang telah ada sejak dulu seperti, penjual dan konsumen yang bertransaksi bertemu secara langusng. Dalam melakukan promosipun masih menggunakan brosur, pamflet, dan spanduk. Pelaksnaannyapun tidak terlalu cepat karena, membutuhkan biaya yang tinggi dan waktu yang lama. Dari segi pembukuanpun masih dilakukan secara tulis atau manual dan persaingan di pasar akan dirasa sangat kurang karena dizaman yang cukup modern ini, teknologi informasi yang cukup canggih sudah bisa untuk membantu kinerja dalam berbisnis. Manfaat yang didapat dengan model bisnis ini adalah barang yang ditawarkan dapat dilihat secara langsung dan penerimaan produk dilakukan secara langsung pula dilokasi transaksi, sehingga jika ada kerusakan atau keluhan akan langsung ditanggapi.
       Dan model yang kedua dapat dengan menggunakan online digital. Dari segi biaya cukup murah, hanya dengan bermodalkan Internet dan pengetahuan cara pengelolaan bisnis dengan online sudah cukup membantu untuk melakukan bisnis dengan model ini. Kebanyakan model bisnis ini harga barang atau jasa yang ditawarkan tetap. Sehingga, tawar menawar tidak dilakukan. Kemudahanpun tidak hanya diberikan kepada si pengelola. Konsumenpun dimudahkan karena, tidak perlu repot-repot untuk berpergian hanya untuk melihat barang. Barang yang akan dicaripun dapat dengan mudah dilihat oleh konsumen dengan cepat. Dan kemudahan lainnya adalah dalam segi pembayaran yang dilakukan secara online dan tertata atau tertrukstur.
           Manfaat yang didapat oleh mahasiswa jika melakukan bisnis dengan model ini adalah,
a. Tidak terbatas atau jangkauannya tidak hanya di satu daerah. Karena dapat mencakup berbagai daerah maupun Internasional. 
b. Biaya yang dibuthkan untuk operasional tidak mahal dan pembayaran pajak usaha tidak perlu dibayarkan kepada pemerintah.
c. Dapat dibilang bisnis yang cukup modern dan penjualan dapat dilakukan 24 jam. Karena sistemnya bersifat online.
d. Informasi mengenai barang dan jasa lainnya akan tetap diperbarui dan mengurangi kesalahan informasi yang ada.
       Manfaat yang didapat oleh Konsumen adalah,
a. Dalam penggunaan jasa online ini, dapat dilakukan dimana sajak dan kapan saja.
b. Penawaran produk, ataupun jasa yang disediakan lebih bervariasi dan dapat melihat perbandingan yang ada sekaligus review dari konsumen yang telah membeli atau menggunakan jasa ini terlebih dahulu.
c. Pengiriman produk akan lebih efisien karena konsumen tidak perlu repot-repot harus ke tempat bisnis ini dikelola dan penyampaian informasi juga akan lebih cepat bila terdapat keluhan atas pengiriman produk tersebut.
d. Pajak penjualan tidak dikenakan untuk pembelian barang. Tentu bagi konsumen ini adalah sesuatu yang meringankan mereka.
      Manfaatnya akan dirasakan juga oleh masyarakat yakni,
a. Polusi yang ditimbulkan oleh kendaraan bermotor yang digunakan oleh masyarakat untuk berpergian dalam melakukan transaksi bisnis dapat berkurang.
b. Penghematan pengeluaranpun akan dirasakan karena akan terjadi pengurangan pembelian bahan bakar minyak untuk kendaraan yang digunakan dalam bertransaksi bisnis.
c. Yang sering terjadi adalah kemacetan, yang mana kemacetan akan berdampak buruk untuk kelangsungan bisnis. Oleh karena itu, dengan beralih ke model buisness online digital. kemacetan dapat berkurang.
d. Pengangguran juga dapat dikurangi, karena lahan perkjaan semakin terbuka seperti sales dan marketing online. Karena penjual, sales dan marketing online merupakan sebuah hubungan yang saling menutupi kekurangan masing-masing.
e. Bisnis online digital secara tidak langsung akan mampu meningkatkan kreativitas masyarakat dalam berbisnis.

        Dari ulasan diatas didapati bahwa bisnis dengna metode online digital sangat menggiurkan. Salah satu usaha yang dapat dicoba adalah oleh mahasiswa adalah dengan memasang iklan (advertising) di berbagai social media dan berbagai situs lainnya. Global advertising berdasarkan segmen pasar adalah hal yang cukup mudah untuk dijalankan. Tapi tetap saja keahlian dan kreativitas tetap dibutuhkan agar segmen yang ditargetkan dapat sesuai target dan dapat mengembangkan bisnis. Tujuan dari pengiklanan atau advertising sendiri untuk memberitahukan kepada masyarakat bahwa, terdapat sebuah produk atau jasa yang mungkin dapat mereka gunakan. Jenis periklanan ada berbagai macam dan diantaranya adalah sebagai berikut.
a. Direct advertising
    Maksudnya pemilik jasa ataupun barang akan melakukan pendatangan kontrak secara langsung dengan pemasang iklan yang nantinya apakah akan menampilkan iklan atau ada gagasan lain yang akan digunakan untuk promosi.
b. Social advertising
     Disini pengaruh diberbagai social media sangat dibuthkan untuk kesuksesan pengiklanan. Misalkan dengan memanfaatkan social media seperti Facebook. Dalam sebuah group disebar sebuah iklan yang nantinya akan dilihat oleh banyak orang kemudian , akan dishare ke orang lainnya.
c. Video advertising
     Ini salah satu contoh pengiklanan yang sering kita lihat. Misalnya saat mengunjungi situs Youtube. Seblum memutar video  yang kita inginkan kadang kala, Youtube menampilkan sebuah iklan terlebih dahulu baru setelah itu video yang kita inginkan akan ditampilkan. Dari segi ke populeran Youtube merupakan situs yang telah banyak diakses oleh orang dari berbagai penjuru dunia. Dan ini membuat keuntungan yang didapat sangat banyak.
      Dan juga segmen pasar perlu diperhatikan untuk memajukan bisnis. Salah satunya yang perlu diperhatikan adalah dari segi jangkauan wilayah target pemasaran, usia, jenis kelamin, dan masih banyak lainnya. Misalkan dari segmen wilayah, perlu diperhatikan wilayah yang cukup potensial yang dapat menguntungkan bisnis. Jika dilihat dari segmen jenis kelamin, pria dan wanita memiliki cukup perbedaan dan perlu untuk diperhatikan karena dapat mempengaruhi bisnis. Contohnya dalam hal yang identik dengna kepribadian pria dan wanita, ada yang dikategorikan untuk wanita dan ada yang dikategorikan untuk pria. Ini juga berpengaruh dalam pengiklanan dimana wanita adalah kaum yang memiliki kebutuhan lebih dibandingkan pria. Hal-hal potensial walaupun sekecil apapun harus dimanfaatkan dengan baik untuk perkembangan bisnis kedepannya.

     Jika dilihat dari sudut pandang Indonesia, banyak sekali implementasi e-buisness yang tepat bagi mahasiswa. E-buisness sendiri merupakan aktivitas bisnis yang pada dasarnya membutuhkan koneksi Internet dan e-buisness menjadi salah satu alternativ bagi mahasiswa jika ingin memulai karir di dunia usaha. Misalnya dengan membuat situs bisnis penjualan produk yang biasa digunakan sehari-hari seperti pakaian, sepatu, peralatan rumah tangga, produk elektronik, buku, dan masih banyak lagi. Karena sifatnya yang online, pelanggan atau konsumen yang didapatpun bukan sekedar hanya berasal dari dalam negeri saja namun, pelanggan atau konsumen luar negeripun akan didapatkan. Tapi, karena benda yang ditawarkan tak berwujud dalam artian saat mencari barang tersebut masih berupa gambar namun saat barang diterima pastilah barang yang berwujud. Oleh karena itu, mahasiswa perlu berhati-hati dalam menjalankan bisnis seperti ini. Perlunya dibangun kepercayaan dengan konsumen dengan memaksimalkan pelayanan yang cukup memuaskan. Untuk dapat tetap bertahan dengna banyaknya saingan yang ada, perlu dibenamkan pola pikir yang inovatif dan perlu adanya ketekunan dalam menajalnkan bisnis seperti ini. Untuk mahasiswa informatika, dapat mencoba untuk menwarkan jasa pembuatan website atau dapat juga dengna menawarkan jasa pembuatan program komputer. Nah, degan begini mahasiswa secara tidak langsung telah menjadi pahlawan devisa negara. Karena proses transaksi akan terjadi pertukaran mata uang asing yang masuk kedalam negeri. Andai saja semua mahasiswa di Indonesia berkecimpung di dunia bisnis ini maka, akan semakin banyak pemasukan yang didapat oleh negara kita walaupun tidak begitu mudah implementasinya.



Daftar Rujukan : 
http://javakoe.blogspot.com/2014/09/mahasiswa-sebagai-pahlawan-devisa.html
http://syafriadi882.wordpress.com/2014/09/01/mahasiswa-sebagai-pahlawan-devisa/
http://fathimahummiaisyi.blogspot.com/2014/09/mahasiswa-sebagai-pahlawan-devisa$
http://rahayuda.wordpress.com/2014/09/02/mahasiswa-sebagai-pahlawan-devisa/
http://abidahsiti.blogspot.com/2014/09/mahasiswa-sebagai-pahlawan-devisa.html
https://juhartini.wordpress.com/2014/09/02/mahasiswa-sebagai-pahlawan-devisa/
https://andianas22.wordpress.com/2014/09/02/mahasiswa-sebagai-pahlawan-devisa/
http://ruslan.my.id/peluang-mahasiswa-sebagai-penghasil-devisa-negara
http://img.okeinfo.net/content/2011/07/26/373/484484/vI0ASlv9jg.jpg
 

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer